Rabu, 20 Juni 2012

Pengambilan keputusan dalam pengelolaan pendidikan


PENGAMBILAN KEPUTUSAN
A.    Pengertian pengambilan keputusan
Dari beberapa pendapat yang kemudian disimpulkan bahwa pengambilan keputusan merupakan serangkaian proses atau tindakan sistematis terhadap suatu masalah yang dihadapi untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Dalam pengertian yang sederhana pengambilan keputusan yaitu proses pembuatan pilihan dari sejumlah alternative.
B.     Proses pengambilan keputusan
Proses pengambilan keputusan atau pembuatan keputusan merupakan siklus yang mencakup identifikasi dan diagnosis terhadap suatu kesulitan, pengembangan rencana untuk mengatasi kesulitan . proses  itu paling tidak terdiri dari 6 langjah yaitu: (1) identifikasi masalah (2) Mengembangkan alternative-alternatif pemecahan masalah  (3) Evaluasi terhadap masing-masing alternative (4) memilih alternative yang baik. (5) Melaksanakan keputusan. (6) Melakukan penilaian terhadap keputusan yang telah dilaksanakan.
C.     Jenis masalah dalam pengambilannya
Secara garis besar masalah ada dua jenis masalah yang biasanya dihadapi oleh suatu organisasi, yaitu masalah yang sederhana dan masalah yang rumit. Masalah sederhana adalah masalah yang berskala kecil, berdiri sendiri, tidak mngandung konsekuensi yang besar, dll strategi mengatasi masalah yang sederhana biasanya dilakukan secara individual oleh setiap pemimpin biasanya dlakukan mengguanakan intiusi, pengalaman, kebiasaan, dan wewenang yang melekat pada jabatannya. sedangkan masalah rumit bisa diartikan kebalikan dari masalah yang sederhana. Masalah rumit ini ada dua macam, yaitu  masalah yang terstruktur yaitu jelas faktor-faktor penyebabnya, bersifat rutin atau berulang kalisehingga pemecahannya pun dilakukan dengan teknik yang rutin dan dibakukan. Misalnya masalah penggajian , kepangkatan dan  pembinaan pegawai dll. Untuk masalah yang tidak terstruktur proses engambilan keputusn semakin rumit dan lebih lama. Sebab hal ini merupakan penyimpangan dari masalah yang bersifat umum, tidak rutin, tidak jelas faktor penyebabnya dan konsekuensinya. Oleh kerena itu teknik pengambilan keputusan harus benar tepat dan hati-hati.memerlukan banyak pertimbangan dan harus mampu mencari alternative yang paling rasional dan sesuai kebutuhan.
D.    Faktor-faktor yang mempengaruhi dalam pengambilan masalah:
(1)Faktor organisasi dimana dalam organisasi yang sangat berpengaruh dalam pengambilan keputusan yaitu dalam hal strategi, tujuan,sasaran dan kebijakan.(2) Faktor lingkungan dimana lingkungan luar organisasi juga berpengaruh diantarnya berupa: lingkungan sosial, hukum, teknologi, pemasaran, politik, ekonomi dan lain-lain.(3) Faktor kepribadian yang meliuti penilaian, kebutuhannya, kecerdasannya, kemampuannya dan lain-lain. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar